-->

Sunday, January 11, 2026

Peringatan Isra Mi’raj, Kaban Kesbangpol Inhil Zailani Ajak Seluruh Masyarakat Untuk Semakin Meningkatkan Kualitas Ibadah
















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Herman yang diwakili oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Inhil, Zailani, menghadiri acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang digelar di Masjid Darussalam Al Mubin, Jalan Pelajar, Kelurahan Tembilahan Hulu, Minggu (11/01/26) malam.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh unsur Forkopimcam, pengurus masjid, perwakilan masjid dan surau, panitia pelaksana, serta para undangan lainnya.

Dalam sambutan Bupati Inhil yang dibacakan oleh Kepala Kesbangpol Zailani, disampaikan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan peristiwa agung yang sarat dengan hikmah dan pelajaran bagi kehidupan umat manusia. Dari peristiwa inilah Rasulullah SAW menerima perintah shalat, yang menjadi tiang agama sekaligus fondasi utama dalam membentuk pribadi yang beriman dan berakhlak mulia, serta bertanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir mengajak seluruh masyarakat untuk semakin meningkatkan kualitas ibadah, khususnya shalat, serta memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dalam kehidupan sehari-hari.

Acara tersebut diisi dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustadz Nazril Abdul Muluk, Lc., yang berasal dari Kota Pekanbaru. Dalam ceramahnya, ia mengajak jamaah untuk meneladani perjalanan spiritual Rasulullah SAW sebagai momentum memperbaiki diri dan meningkatkan kedekatan kepada Allah SWT.

Peringatan Isra Mi’raj berlangsung khidmat dan penuh kekhusyukan hingga akhir acara.


Bupati Diwakili Kaban Kesbangpol Zailani Hadiri Peringatan Isra' Mi'raj di Masjid Nurul Hidayah















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Bupati Inhil H. Herman yang diwakili oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Inhil Zailani menghadiri acara peringtan Isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H di Masjid Nurul Hidayah, Jl. Kembang, Sabtu (10/01/26) malam.

Dalam sambutan Bupati yang disampaikan Kaban Kesbangpol Zailani menyampaikan apresiasi atas digelarnya peringatan Isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Nurul Hidayah tersebut.

Diharapkannya, melalui momentum peringatan ini menjadi sarana instrospeksi diri dan membentuk pribadi yang lebih baik.

Selanjutnya Ia mengajak seluruh masyarakat agar terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dengan memperbanyak beribadah, mendekatkan diri kepada Allah SWT, serta menjauhi segala larangan-Nya.

Acara peringatan Isra’ Mi’raj tersebut diisi dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Ustadz Mi'raj dari Sungai Salak.

Monday, January 5, 2026

Zainal Kesbangpol Inhil Hadiri Paripurna DPRD Awali Masa Persidangan V Tahun 2026
















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Zainal menghadiri Paripurna DPRD Awali Masa Persidangan V Tahun 2026 di Gedung Utama DPRD Inhil, Senin (05/01/26).

Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Indragiri Hilir, Iwan Taruna, didampingi Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II, serta diikuti oleh sejumlah anggota DPRD Kabupaten Inhil.

Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Staf Ahli Bupati, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir, serta tamu undangan lainnya.

Dalam rapat paripurna tersebut, DPRD Kabupaten Indragiri Hilir menyampaikan beberapa agenda penting, di antaranya penyampaian hasil Reses ke-IV Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2026, serta laporan kinerja pimpinan DPRD Kabupaten Inhil Tahun 2027.

Selain itu, paripurna juga mengagendakan pengumuman Berita Acara Nomor BA.025.BK-DPRD/XII/2025 dari Badan Kehormatan DPRD Kabupaten Inhil terkait pemberian reward kepada anggota DPRD Kabupaten Inhil sebagai bentuk apresiasi atas kinerja dan dedikasi.

Rapat Paripurna ke-1 ini sekaligus menandai penutupan Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2025 dan secara resmi membuka Masa Persidangan V Tahun Sidang 2026, yang diharapkan dapat menjadi momentum penguatan peran legislatif dalam mendukung pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat Indragiri Hilir.

Zailani Menyampaikan Kepada Masyarakat Agar Menyambut Tahun Baru Dengan Sederhana dan Tanpa Euforia
















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Pemkab Inhil) akan menggelar doa dan dzikir bersama dalam rangka menyambut pergantian Tahun Baru 2026. 

Kegiatan keagamaan tersebut dipusatkan di depan Kantor Bupati Inhil, Jalan Swarna Bumi, Tembilahan, Selasa (31/12/25) malam, dan terbuka untuk diikuti masyarakat umum.

Doa dan dzikir bersama ini menjadi momentum refleksi akhir tahun sekaligus ikhtiar spiritual Pemerintah Kabupaten Inhil agar daerah senantiasa diberikan keselamatan, ketenteraman, dan keberkahan di tahun yang akan datang.

Kegiatan tersebut juga dimaknai sebagai bentuk empati dan solidaritas terhadap para korban bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera dalam beberapa waktu terakhir.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Inhil, Zailani, Selasa (30/12/25) mengatakan bahwa pelaksanaan doa bersama ini sekaligus menjadi ajakan kepada masyarakat agar menyambut tahun baru dengan cara yang sederhana dan bermakna, tanpa euforia berlebihan.

"Pemkab Inhil mengimbau masyarakat untuk tidak merayakan pergantian tahun dengan hura-hura. Ini sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas kita terhadap saudara-saudara yang sedang tertimpa bencana di wilayah Sumatera,"ujar Zailani.

Ia menegaskan, imbauan tersebut mencakup ajakan untuk tidak menyalakan kembang api, petasan, maupun menggelar pesta yang berpotensi mengganggu ketertiban umum serta membahayakan keselamatan masyarakat.

Menurut Zailani, pergantian tahun sebaiknya dimaknai sebagai momentum introspeksi diri, memperbanyak doa, serta memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian sosial.

Dalam mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut, Pemkab Inhil juga menyiapkan sebanyak 3.000 paket snack yang akan dibagikan kepada para undangan dan jamaah yang hadir. Penyediaan konsumsi ini merupakan bagian dari pelayanan kepada masyarakat yang mengikuti rangkaian doa dan dzikir bersama.

Selain itu, guna memastikan kelancaran dan keamanan acara, Pemkab Inhil telah melakukan koordinasi dengan pihak Kepolisian, khususnya Polres Inhil, terkait pengamanan dan rekayasa arus lalu lintas di sekitar Jalan Swarna Bumi, mengingat lokasi kegiatan berada di kawasan pusat pemerintahan.

"Koordinasi lintas sektor terus kita lakukan, termasuk dengan kepolisian, agar kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar tanpa mengganggu aktivitas masyarakat," jelas Zailani.

Sementara itu, Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora turut mengimbau masyarakat untuk tidak menyalakan kembang api maupun petasan saat malam pergantian tahun. Imbauan tersebut disampaikan demi menjaga keamanan, keselamatan, serta ketertiban masyarakat.

Tuesday, December 16, 2025

Perkuat Daya Saing UMKM, H Muammar Gaddafi Menegaskan Bahwa Sertifikasi Halal Saat Ini Bukan Sekadar Label

















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN — Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir menggelar kegiatan Sosialisasi dan Pendampingan Sertifikasi Halal bagi Pelaku Usaha Mikro yang dilaksanakan di Hotel Tembilahan Pratama. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Bupati Indragiri Hilir H. Herman, SE, MT yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati Muammar Qaddafi.

Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir Haji Muammar Qaddafi, disampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan sosialisasi dan pendampingan sertifikasi halal bagi pelaku usaha mikro dengan baik dan lancar.

“Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan kegiatan ini, khususnya kepada para narasumber yang telah berbagi ilmu dan pengalaman,” ujarnya.

Haji Muammar Qaddafi menegaskan bahwa sertifikasi halal saat ini bukan sekadar label, melainkan telah menjadi kebutuhan penting bagi konsumen serta menjadi nilai tambah dalam meningkatkan daya saing produk usaha mikro. 

“Meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap produk halal menjadikan sertifikasi halal sebagai faktor penting dalam pengembangan usaha,” tambahnya.

Lebih lanjut, pemerintah daerah berkomitmen untuk memfasilitasi dan mendukung pelaku usaha mikro agar mampu memenuhi persyaratan sertifikasi halal. 

“Melalui kegiatan ini, pelaku usaha mikro diharapkan dapat memahami proses sertifikasi halal secara menyeluruh serta menerapkan prinsip kehalalan dalam setiap tahapan produksi,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Indragiri Hilir, Dr. Trio Beni Putra, menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh pelaku usaha mikro dari dua kecamatan secara langsung, yakni Kecamatan Tembilahan dan Kecamatan Tembilahan Hulu, serta diikuti secara daring oleh pelaku usaha mikro dari 18 kecamatan lainnya.

“Kegiatan ini diikuti oleh 30 pelaku usaha mikro dari Kecamatan Tembilahan dan Tembilahan Hulu secara luring, serta pelaku usaha mikro dari 18 kecamatan lainnya secara daring,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal mewajibkan seluruh produk yang beredar di Indonesia memiliki sertifikat halal. 

“Ketentuan ini menjadi tantangan sekaligus peluang besar bagi pelaku usaha mikro untuk memperluas pasar, baik nasional maupun internasional,” tambahnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum bagi pelaku usaha mikro untuk meningkatkan kualitas produk, mengembangkan inovasi, serta memperkuat usaha sehingga mampu berkontribusi dalam pertumbuhan perekonomian Kabupaten Indragiri Hilir.

Wednesday, December 10, 2025

Plt Kesbangpol Inhil H Muammar Gaddafi Hadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda XXIX STAI Auliaurrasyidin















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir, H Muamar Ghadafi, menghadiri Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda XXIX Program Sarjana Periode I Tahun Akademik 2025/2026 STAI Auliaurrasyidin Tembilahan. Acara berlangsung pada Kamis, 11 Desember 2025, di Aula STAI Auliaurrasyidin Tembilahan.

Dalam sambutan Plt Kesbangpol Inhil H. Muamar Ghadafi, pemerintah daerah menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas terselenggaranya Wisuda ke-29 Program Sarjana STAI Auliaurrasyidin Tembilahan.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir, kami mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh wisudawan dan kepada STAI Auliaurrasyidin atas pelaksanaan Wisuda XXIX Tahun Akademik 2025/2026. Kami berharap STAI Auliaurrasyidin Tembilahan terus menjadi mitra strategis dalam mewujudkan Indragiri Hilir yang lebih maju. Pemerintah daerah siap memberikan dukungan untuk mencapai tujuan tersebut,” demikian disampaikan dalam sambutan tersebut.

Acara wisuda berjalan khidmat dengan dihadiri unsur pimpinan STAI Auliaurrasyidin, para dosen, orang tua mahasiswa, dan tamu undangan lainnya. Momentum ini menjadi harapan baru bagi para lulusan untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah serta menjawab tantangan di dunia kerja dan masyarakat.

Monday, December 8, 2025

Plt Kesbangpol Inhil H Muammar Gaddafi Hadiri Rakor Mitigasi Bencana dan Pengendalian Inflasi















RIAUFAKTA.ID, PEKANBARU - Plt. Gubernur Riau, SF Haryanto memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Tindak Lanjut Arahan Presiden RI terkait mitigasi bencana hidrometeorologi, pengendalian inflasi daerah, serta kesiapan menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal dan Tahun Baru 2026. Kegiatan ini digelar pada Senin, 8 Desember 2025, bertempat di Balai Serindit, Aula Gubernuran Riau, Jl. Diponegoro No. 23 Pekanbaru.

Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir (Inhil) H. Muammar Gaddafi yang hadir didampingi sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Kehadiran rombongan Pemkab Inhil ini merupakan bentuk komitmen dalam mendukung langkah Pemerintah Provinsi Riau untuk memperkuat kesiapsiagaan daerah terhadap potensi bencana dan menjaga stabilitas harga menjelang akhir tahun.

Dalam pertemuan tersebut, Plt. Gubernur SF Haryanto menekankan perlunya peningkatan kewaspadaan daerah terhadap potensi bencana hidrometeorologi yang diprediksi mencapai puncaknya pada Desember.

Berdasarkan data BMKG, sebanyak 93 kecamatan dan 170 desa masuk kategori rawan banjir, sementara 23 kecamatan dan 36 desa berada dalam zona rawan longsor. Kondisi ini lah, menurutnya, menuntut kesiapsiagaan daerah yang bersifat real time, responsif, dan terkoordinasi lintas sektor.

Gubernur juga menegaskan bahwa seluruh posko bencana di Kabupaten/Kota harus beroperasi selama 24 jam. Selain itu, Pemerintah daerah diminta mengoptimalkan Belanja Tidak Terduga (BTT) agar penanganan darurat dapat dilakukan tanpa harus menunggu keputusan lanjutan atau bantuan pusat. Terakhir pelaporan situasi bencana diminta dilakukan secara, berjenjang dan berkesinambungan kepada Pemerintah Provinsi.

Dalam kesempatan tersebut, H. Muammar Gaddafi melaporkan bahwa Inhil mencatat potensi banjir genangan di 7 Kecamatan dan 18 Desa, puting beliung di 4 Kecamatan, abrasi di 4 Kecamatan, serta gelombang pasang di 3 Kecamatan.

Selanjutnya, Ia juga memaparkan langkah kesiapsiagaan yang telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Inhil, mulai dari apel siaga, rakor BPBD, penetapan status siaga darurat, hingga pengaktifan posko 24 jam dan instruksi kepada para camat.

Rakor ini diharapkan memperkuat sinergi antara Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam memastikan kesiapsiagaan bencana, stabilitas harga, serta kelancaran perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 di seluruh Riau.

Wednesday, December 3, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Haul ke-15 Syekh Muhammad Ali di Kuala Tungkal, Pererat Silaturahmi Dua Daerah


















RIAUFAKTA.ID, KUALA TUNGKAL – Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir (Inhil) H. Muamar Gaddafi, menghadiri Haul ke-15 Syekh Muhammad Ali bin Syekh Abdul Wahab dan Masyayikh Abshah tahun 1447 H/2025 M yang digelar di halaman Pondok Pesantren Al Baqiatush Shalihat, Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi, Kamis (4/12/25).

Haul yang menjadi agenda wisata religi tahunan Kabupaten Tanjung Jabung Barat ini berlangsung khidmat dan dihadiri tokoh-tokoh penting, mulai dari alim ulama, tuan guru, perwakilan Gubernur Jambi, Bupati dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat beserta istri, Forkopimda, pimpinan OPD, keluarga besar Ponpes Al Baqiatush Shalihat, hingga jamaah dari Tanjung Jabung Barat serta kabupaten tetangga.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan Surah Yasin, tahlil, dan doa arwah serta pembacaan manaqip Syekh Muhammad Ali bin Syekh Abdul Wahab. Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan wisuda 28 hafidz dan hafidzah Al-Qur’an 30 juz dari Pondok Pesantren Al Baqiatush Shalihat.

Dalam sambutannya, Bupati Tanjung Jabung Barat menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan semua pihak sehingga kegiatan keagamaan ini dapat terlaksana dengan sukses dan penuh keberkahan.

Tausiyah agama disampaikan oleh Habib Novel bin Muhammad Alaydrus, pengasuh Majlis Ta’lim Ar Raudhah Solo, Jawa Tengah, yang menambah kekhusyukan acara.

Di penghujung rangkaian acara, perwakilan Bupati Inhil bersama seluruh rombongan turut melakukan ziarah ke makam Syekh Muhammad Ali bin Syekh Abdul Wahab yang berada di kompleks Pondok Pesantren Al Baqiatush Shalihat.

Tuesday, December 2, 2025

Kejari Inhil dan Bupati Inhil Wakili Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Tandatangani MoU Pidana Kerja Sosial















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Menjelang implementasi pidana kerja sosial dalam KUHP baru tahun 2026, Kejaksaan Negeri Inhil, menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Pemerintah Kabupaten Inhil terkait pelaksanaan pidana kerja sosial bagi pelaku tindak pidana.

Penandatanganan dilakukan oleh Kepala Kejaksaan Negeri Inhil, Sugito SH dan Bupati Inhil yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati, H. Muamar Khadafi, bertempat di Gedung Kejaksaan Tinggi, Pekanbaru, selasa (02/11/2025).

Kegiatan tersebut turut disaksikan Plt Sekretaris Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Undang Mugopal, Plt. Gubernur Riau, SF. Haryanto dan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati), Sutikno SH MH pada acara Mou dan perjanjian kerjasama antara Kejaksaan Tinggi Riau dengan Pemrov Riau.

Dalam sambutannya, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Sutikno, menyampaikan bahwa perjanjian kerja sama ini merupakan tindak lanjut dari pemberlakuan Undang-undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana yang efektif berlaku sejak 2 Januari 2025. KUHP baru tersebut menggantikan KUHP lama peninggalan kolonial Belanda.

Bupati Inhil, menegaskan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap pelaksanaan pidana kerja sosial.

“Kami berkomitmen menyediakan sarana dan tempat bagi pelaksanaan pidana kerja sosial. Program ini bukan sekadar hukuman, tetapi kesempatan bagi pelaku untuk kembali berkontribusi kepada masyarakat,” katanya.

Saturday, November 29, 2025

Plt Kesbangpol Muammar Gaddafi Inhil Resmi Buka Suluk-Khalwat Thariqat Naqsyabandiyah Alkhalidiyah ke-35















RIAUFAKTA.ID, KAMPUNG BARU — Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir (Inhil) H. Muamar Gaddafi, secara resmi membuka Suluk-Khalwat Thariqat Naqsyabandiyah Alkhalidiyah ke-35 Tahun 2025 M/1447 H yang digelar di Rumah Suluk-Khalwat Husnul Khatimah, Desa Kampung Baru, Kecamatan Concong, Minggu (30/11/25) siang.

Acara tersebut dihadiri para alim ulama, tuan guru, mursyid pembimbing, tokoh agama dan masyarakat, Camat beserta Forkopimcam Concong, Kabid Bappeda Inhil, Bagian Kesra Setda Inhil, Kepala Desa Kampung Baru, pengurus rumah suluk, serta undangan lainnya. 

Kegiatan suluk ini bertujuan memperdalam spiritualitas dan mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui amalan dan bimbingan para mursyid.

Pada kesempatan itu, H. Muamar Gaddafi menyerahkan secara simbolis daftar nama peserta suluk kepada majelis guru pembimbing.

Dalam sambutan Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi menyampaikan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya kegiatan suluk yang telah memasuki tahun ke-35 tersebut.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir, saya menyambut baik dan sangat mengapresiasi kegiatan Suluk-Khalwat Thariqat Naqsyabandiyah Alkhalidiyah ini.

Saya bangga melihat antusiasme masyarakat, terlebih bagaimana kegiatan ini mampu menarik perhatian dan partisipasi dari berbagai kalangan,” ujarnya.

Plt kaban badan Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi juga berharap kegiatan ini mampu memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang ajaran Islam serta membangkitkan motivasi umat untuk mengamalkan bimbingan para mursyid dalam kehidupan sehari-hari. 

“Semoga kegiatan ini semakin meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT sebagai bekal meraih kebahagiaan hakiki di dunia dan akhirat,” tutupnya.

Tuesday, November 25, 2025

Plt kaban badan Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Dianugerahi Gelar Adat Oleh LAMR

















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt kaban badan Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kabupaten Indragiri Hilir secara resmi menganugerahkan gelar adat kepada Bupati Indragiri Hilir H. Herman, SE, MT dan Wakil Bupati Inhil Yuliantini S. Sos, M.Si dalam sebuah prosesi adat yang berlangsung khidmat di gedung daerah Engku Kelana Tembilahan, Rabu (26/11/25).

Acara yang disejalankan dengan pelantikan pengurus LAMR Inhil masa khidmat 2025-2030 ini turut dihadiri Ketua MKA dan Ketua umum serta jajaran pengurus DPH LAM Riau, unsur Forkopimda serta kepala OPD di lingkungan Pemkab. Inhil, serta Pengurus dan Anggota LAMR Kab. Inhil, Ketua TP. PKK juga camat se Kab. Inhil dan undangan lainnya.

Dalam prosesi tersebut Bupati Inhil H. Herman, SE, MT menerima pemberian gelar Datuk Seri Setia Amanah dan Wakil Bupati Inhil menerima gelar Datuk Seri Timbalan Setia Amanah Puan Yuliantini S. Sos, M.Si langsung dari Ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAM Riau.

Dalam sambutannya, Bupati Inhil Datuk Seri Setia Amanah H. Herman, SE, MT menyampaikan bahwa pemberian gelar adat ini merupakan amanah dan kepercayaan yang sangat besar. 

"Gelar ini bukanlah sekedar penghormatan , namun ini merupakan sebuah amanah dan marwah yang terletak dipundak serta doa dan harapan masyarakat yang dititipkan oleh lembaga adat kepadalami sebagaimana yang telah menjadi adat tradisi sejak dahulu", ucapnya.

Sebelum mengakhiri sambutannya H. Herman jugaemohon doa restu dan tunjkk ajar agar kedepannya dapat menjalankan amanah dengan sebakk - baiknya.

Sunday, November 23, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Buka Pembinaan Organisasi Sosial Keagamaan Bagi Kader BKMT Inhil

















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir Muammar Gaddafi membuka kegiatan Pembinaan Organisasi Sosial Keagamaan dengan tema “ Komunikasi cerdas dan efektif dalam menghadapi tantangan era digital bagi kader BKMT Indragiri Hilir, di Hotel Harmoni In Tembilahan, Senin (24/11/25). 

Kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan Pembinaan Organisasi Keagamaan yang ditaja oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Indragiri Hilir, hadir Plt Kaban badan Kesbangpol  H. Muammar Qadafi yang di dampingi Kabag Kesra Setdakab Inhil dan di ikuti oleh kader BKMT Se-Kecamatan Tembilahan dan Tembilahan Hulu. 

Dalam sambutan Plt kaban badan Kesbangpol Inhil H. Muammar Qadafi menyampaikan, “Pembinaan organisasi sosial keagamaan adalah upaya pemerintah dan lembaga terkait untuk memperkuat peran dan fungsi organisasi tersebut dalam membangun masyarakat yang religius, toleran, dan berdaya. 

Kegiatan ini meliputi peningkatan profesionalisme, penguatan sinergi antara pemerintah dan ormas, serta peningkatan pemahaman agama yang moderat dan toleran, “

“Saya berharap dengan kegiatan ini BKMT Inhil  dapat mempererat kerja sama antara pemerintah daerah dan organisasi keagamaan untuk membangun masyarakat yang harmonis serta Meningkatkan profesionalisme guns menndorong organisasi untuk lebih profesional dalam mengelola kegiatan demi menjaga kredibilitas dan integritas.”

 “Serta dapat meningkatkan pemahaman keagamaan menanamkan nilai-nilai agama dan meningkatkan pemahaman, serta mengamalkan ajaran agama dengan benar dan membangun masyarakat yang berdaya mendorong organisasi untuk berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat, meningkatkan kesejahteraan, dan mendukung pembangunan daerah.

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Buka Resmi Pembinaan Komunikasi Efektif Bagi Kader BKMT








RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Wujudkan Kader Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Indragiri Hilir (Inhil) yang mampu menyebar pesan kebaikan dengan optimal, Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Muammar Ghaddafi, buka resmi Pembinaan Organisasi yang fokus pada Komunikasi Cerdas dan Efektif dalam Menghadapi Tantangan Era Digital. 

Kegiatan ini menjadi media pembelajaran bagi Kader BKMT agar mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi. 

"Saat ini teknologi informasi berkembang pesat, budaya komunikasi juga mengalami perubahan. Karena itu, Kader BKMT perlu penyesuaian pola komunikasi yang efektif agar pelayanan kepada masyarakat dapat terlaksana optimal," ujar Muammar Gaddafi 

Komunikasi yang efektif, diungkapkan Bupati, dapat mempermudah para kader BKMT Inhil menjalankan peran dan fungsi. 

"Melalui kegiatan ini, para Kader dapat meningkatkan kemampuan komunikasi dalam menyampaikan pesan-pesan kebaikan, pembinaan umat, pengelolaan organisasi serta memperkuat hubungan sesama anggota dan stakeholder terkait," lanjut Muammar Ghaddafi. 

Gelaran yang berlangsung di Hotel Harmona Inn pada Senin (24/11) pagi tersebut, turut dihadiri Ketua BKMT Inhil melalui Wakilnya, Kabag Kesra, pejabat terkait dan 150 orang peserta.

Tuesday, November 18, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Ajak Warga Muhammadiyah Jaga Ukhuwah pada Tabligh Akbar Milad ke-113















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN – Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Muamar Gaddafi, menyerukan pentingnya menjaga ukhuwah dan persatuan pada Tabligh Akbar Milad ke-113 Muhammadiyah yang digelar di Masjid Taqwa Muhammadiyah, Jalan Kartini Tembilahan, Selasa (18/11/25) malam.

Acara yang menjadi puncak peringatan Milad Muhammadiyah di Kabupaten Inhil ini menghadirkan penceramah Dr. H. Saidul Amin, MA, Rektor Universitas Muhammadiyah Riau sekaligus Rektor Muhammadiyah Malaysia.

Dalam sambutan Muamar Gaddafi, menyampaikan ucapan selamat Milad ke-113 kepada seluruh keluarga besar Muhammadiyah. Ia menyebut momentum ini sebagai refleksi atas perjalanan panjang perjuangan Muhammadiyah dalam memajukan dakwah Islam sejak 1912.

“Tema Memajukan Kesejahteraan Bangsa sangat relevan dengan kondisi bangsa dan dunia saat ini. Muhammadiyah diharapkan terus berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik secara material maupun spiritual,” ujar Muammar Gaddafi 

Pemerintah daerah juga memberikan apresiasi atas kontribusi Muhammadiyah, khususnya di Kabupaten Indragiri Hilir, dalam mendukung pembangunan di berbagai sektor.

Muamar Gaddafi turut mengajak seluruh warga Muhammadiyah dan umat Islam untuk merawat persatuan di tengah keberagaman masyarakat Inhil.

“Kabupaten Inhil adalah miniatur Indonesia dengan berbagai suku dan bangsa. Karena itu, mari kita jaga ukhuwah Islamiyah, ukhuwah insaniyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah binadiyah demi terciptanya harmoni di daerah yang kita cintai ini.”

Sementara itu, Panitia Milad, H. Suyoto, menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan Milad ke-113 Muhammadiyah di Inhil telah berlangsung sepanjang bulan November.

“Ada berbagai perlombaan dari tingkat TK, SD, SMP, hingga SMA di lingkungan Muhammadiyah. Selain itu, kita juga melaksanakan kegiatan sosial seperti penanaman pohon, khitan massal, dan pengobatan gratis yang digelar pada Minggu, 16 November 2025,” terangnya.

Rangkaian kegiatan tersebut turut dimeriahkan dengan Pawai Ta’aruf yang dilepas langsung oleh Plt kaban badan Kesbangpol Muammar Gaddafi Inhil. Tabligh Akbar ini menjadi puncak acara Milad, sekaligus penutup kegiatan dengan suasana penuh kebersamaan.

 

Friday, November 14, 2025

Festival Hadroh Al -Banjari Se Provinsi Riau, Resmi dibuka Plt Kesbangpol Inhil Muammar Ghaddafi













RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Festival Hadroh Al -Banjari se Provinsi Riau, resmi dibuka Plt kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir (Inhil), Muammar Ghaddafi. 

Pembukaan lomba seni Islami yang berlangsung Jumat (14/11) malam di Gedung Engku Kelana tersebut, menjadi tanda dimulainya kompetisi untuk merebutkan Piala Bupati Inhil.

Menyambut baik terselenggaranya Festival Hadroh, Plt Kesbangpol Inhil Muammar Qaddafi dalam sambutannya inginkan, gelaran ini dapat dijadikan agenda tahunan tersebab banyak membawa dampak kebaikan.   

"Acara ini menjadi wadah pengembangan bakat seni islami, media menggemakan selawat atas Nabi, serta penyampai pesan-pesan kebaikan yang dapat mempersatukan umat," kata Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi.  

Terlebih, peserta lomba yang tak hanya berasal dari kecamatan di Inhil, melainkan beberapa kabupaten di Riau, dapat mempererat silaturahim antar wilayah. 

"Berdasar data yang kami himpun, peserta terbagi atas kategori umum dengan 26 grup, kategori pelajar 20 grup dan kategori ibu-ibu 20 grup. kehadiran saudara-saudara kita dari kabupaten/kota di Riau ini, tentu menambah kemeriahan acara sekaligus mempererat ukhuwah islamiyah," lanjut Muammar Ghaddafi. 

Setelah dibuka resmi, perlombaan ini diagendakan berlangsung selama tiga hari, mulai dari 14 sampai dengan 16 November 2025, di Gedung Daerah Engku Kelana, Tembilahan.

Thursday, November 6, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Qaddafi Hadiri Acara Penyambutan dan Ramah Tamah













RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt kaban badan Kesbangpol Kabupaten Indragiri Hilir Muammar Qaddafi menghadiri acara penyambutan dan ramah tamah bersama Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Indragiri Hilir yang baru, Bapak Sugito, SH, serta Ketua Pengadilan Negeri (PN) Tembilahan yang baru, Bapak Feri Anda, SH, MH, di Tembilahan, Rabu (5/11/25) malam. 

Acara tersebut berlangsung hangat dan penuh keakraban, dihadiri oleh Bupati Inhil H. Herman, Wakil Bupati Inhil Yuliantini, unsur Forkopimda Kabupaten Indragiri Hilir, Pejabat Pemerintah Daerah, para Instansi Vertikal, Tokoh Masyarakat, serta para tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Inhil H. Herman menyampaikan sambutan selamat datang sekaligus harapan besar terhadap sinergi yang lebih kuat antara Pemerintah Daerah, Kejaksaan, dan Pengadilan dalam mewujudkan penegakan hukum yang profesional, transparan, dan berkeadilan.

"Atas nama Pemerintah dan seluruh masyarakat Indragiri Hilir, kami mengucapkan selamat datang kepada Bapak Sugito, SH dan Bapak Feri Anda, SH., MH. Kehadiran Bapak berdua tentu membawa harapan baru bagi peningkatan kinerja penegakan hukum dan pelayanan keadilan di daerah ini,” ujar Bupati H. Herman dalam sambutannya.

Beliau juga menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga penegak hukum dan pemerintah daerah dalam menciptakan suasana yang kondusif bagi pembangunan. "Kami siap mendukung setiap upaya Kejaksaan Negeri dan Pengadilan Negeri dalam memberantas korupsi, narkoba, serta berbagai tindak kejahatan lainnya yang dapat merugikan masyarakat dan daerah," tambahnya.

Bupati juga menggambarkan karakteristik wilayah Indragiri Hilir yang luas dan majemuk, dengan potensi besar di sektor sumber daya alam dan masyarakat yang heterogen. "Dengan luas wilayah lebih dari 13 ribu kilometer persegi dan penduduk mencapai 721 ribu jiwa, kami membutuhkan dukungan semua pihak untuk bersama-sama membangun negeri seribu parit ini," ujarnya.

Tuesday, November 4, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Qaddafi Ikuti Apel Peringatan Hari Santri di Lapangan Gajah Mada Tembilahan















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt Kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Muammar Qaddafi mengikuti apel peringatan Hari Santri di Lapangan Gajah Mada Tembilahan, (5/10/25).

Peringatan Hari Santri Nasional 2025, bagi Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Herman adalah momentum mengenang peran santri dan ulama dalam sejarah Bangsa Indonesia.

Bupati yang menjadi inspektur dalam Apel Hari Santri di Lapangan Gajah Mada Tembilahan tersebut, mengajak para santriwan dan santriwati untuk menanamkan semangat perjuangan yang diwarisi para ulama dan santri terdahulu.

“Kita diingatkan kembali pentingnya peran santri dan ulama dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, bahkan mengorbankan nyawa. Semangat jihad dan cinta tanah air inilah yang harus kita jaga dalam hidup, agar kita dapat berkontribusi bagi agama dan negara,” kata Bupati Herman dalam Apel Hari Santri yang berlangsung Selasa (5/11/25) pagi. 

Perjuangan masa sekarang tentu berbeda, karena itu Herman menyerukan kepada para santri untuk senantiasa meningkatkan kualitas diri dan menjaga akhlak.

“Di tengah tantangan zaman dan perkembangan teknologi yang makin pesat, ananda sekalian teruslah berkarya, berinovasi dan berkontribusi positif dalam pembangunan daerah, namun tetap berpegang teguh pada ajaran agama dan budaya bangsa,” lanjut Herman.

Melihat perkembangan dunia saat ini, Herman meyakini, pendidikan pesantren menjadi pilihan baik dalam mendidik generasi muda.

“Karena pesantren mendidik anak-anak kita agar berakhlak mulia, memiliki pedoman hidup, cinta tanah air dan menjadi benteng terhadap ajaran atau aliran yang menyesatkan. Insyaallah dengan menyekolahkan anak di pondok, dunia akhiratnya dapat,”ujar Bupati.

Karena peranan penting tersebut, Herman mengajak pihak terkait untuk bersama memperhatikan pembangunan dan kemajuan pesantren di Inhil.

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Tabligh Akbar dan Mengajak Masyarakat Untuk Mengenang kembali Jasa Para Ulama














RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt Kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Muammar Ghadaffi, hadiri Tabligh Akbar dan Selawat Bersama dalam Rangka Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025. 

Acara keagaaman yang digelar di Lapangan Gajah Mada Tembilahan pada Selasa (4/11) malam ini, dihadiri alim ulama, Unsur Forkopimda, pejabat Pemkab Inhil, Tokoh Masyarakat, para santri dan jemaah yang hendak berselawat bersama serta mendengar tausiah dari Ustadz Efendi LC. 

Pada momen Peringatan Hari Santri ini, Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi mengajak masyarakat untuk mengenang kembali jasa para ulama dan santri terdahulu dalam membela negara.

"Hari Santri yang kita peringati tiap 22 Oktober ini, hendaknya jadi momentum mengingat kembali peristiwa 22 Oktober 1945, ketika Hasyim Asy'ari meluncurkan Resolusi Jihad, sebuah fatwa yang mengharuskan umat muslim untuk melawan serangan penjajah dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia," ujar Muammar Ghadaffi. 

Semangat para ulama dan santri terdahulu itulah yang mesti dijaga masyarakat kini, dalam mensyiarkan Islam. 

"Semoga dengan kegiatan berselawat dan Tabligh Akbar ini, dapat memperdalam khasanah ilmu agama kita, menambah kecintaan kepada Rasulullah, dan Allah beri kita kekuatan dalam menghadapi berbagai persoalan dan tantangan," kata Muammar Gaddafi membacakan sambutan Plt Kesbangpol Inhil. 

Acara ini juga menjadi momentum silaturahmi antara Pemerintah Daerah dengan Forum Komunikasi Pondok Pesantren, dalam memperkuat ukhuwah islamiyah dan sinergitas dalam membangun Kabupaten Inhil.

Monday, November 3, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Menutup Laksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an ke-55 Tingkat Kabupaten Indragiri Hilir
















RIAUFAKTA.ID, KEMPAS - Plt Kaban badan Kesbangpol Indragiri Hilir Muammar Gaddafi menghadiri menutup pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-55 Tingkat Kabupaten Indragiri Hilir, yang berlangsung di Kecamatan Kempas, Senin, (03/11/25). 

Penutupan MTQ ke-55 Tingkat Kabupaten Inhil itu tampak dihadiri anggota DPRD Riau, Wakil Ketua 1 DRPD Inhil, Tarmizi anggota DPRD Inhil, Forkompimda, para Kepala OPD, seluruh Camat, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta berbagai unsur lainnya. 

Wakil Bupati Yuliantini, S.Sos, M.Si dalam sambutannya menyampaikan, Ucapan selamat kepada para kafilah yang telah sukses meraih juara. 

"Semoga prestasi ini dapat bermanfaat dan berguna dan bisa di pertahanan dimasa mendatang," pesannya.

“Bagi para kafilah yang belum berhasil menunjukkan prestasi nya dalam pelaksanaan MTQ iini, Wabup berpesan agar terus berlatih agar dapat kembali bertanding dalam pelaksanaan MTQ yang akan datang.

"Atas nama pribadi dan Pemerintah daerah, saya menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang tulus kepada panitia dan majelis hakim yang telah bekerja dan memberikan penilaian yang objektif selama berlangsungnya lomba dari berbagai cabang yang dilombakan pada MTQ tahun ini," ucapnya.

Wakil Bupati Yuliantini berharap, dari penilaian yang objektif itu akan melahirkan qori dan qoriah, hafizh dan hafizah terbaik yang akan mewakili Kabupaten Rohil untuk mengikuti perhelatan MTQ tingkat provinsi riau yang akan datang,”pungkasnya

Adapun Juara umum pada perhelatan MTQ ke-55 Tingkat Kabupaten Indragiri Hilir tahun 2025 diraih oleh Kecamatan Tembilahan Hulu, Sementara juara ll diraih oleh Kecamatan Pulau Burung dan juara lll Kecamatan Kempas, Untuk pawai ta'aruf kategori Kecamatan, juara l dimenangkan oleh Kecataman Keritang, dan juara 1 stand Bazar di raih Kecamatan Gaung.

Sunday, November 2, 2025

Plt Kesbangpol Inhil Muammar Gaddafi Hadiri Buka Festival Seni Budaya Banjar















RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Plt Kaban badan Kesbangpol Indragiri hilir Muammar Gaddafi menghadiri membuka Festival Seni Budaya Banjar yang digelar di Tembilahan. Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh keakraban, dihadiri unsur Forkopimda, tokoh adat, seniman, budayawan, serta masyarakat dari berbagai etnis di Inhil.

Dalam sambutannya, Bupati Herman menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan yang menjadi wadah mempererat persaudaraan sekaligus pelestarian seni dan budaya etnis Banjar. Ia menyebut, Kabupaten Inhil yang berpenduduk lebih dari 721 ribu jiwa merupakan daerah yang kaya keberagaman, terdiri atas berbagai suku seperti Melayu, Banjar, Bugis, Jawa, Minang, dan lainnya.

Menurutnya, masyarakat Banjar di Inhil telah hadir sejak beberapa generasi dan tetap mampu mempertahankan tradisi, seni, serta budayanya hingga kini, termasuk bahasa, adat istiadat, dan kuliner khas. Melalui festival ini, ditampilkan berbagai kesenian seperti madihin, musik panting, dan silat kuntau yang mencerminkan kekayaan budaya serta jati diri masyarakat Banjar.

“Seni budaya adalah cermin sejarah dan nilai-nilai yang diwariskan turun-temurun. Dengan melestarikannya, kita tidak hanya menjaga warisan leluhur, tetapi juga memperkuat identitas dan kebersamaan masyarakat Inhil,” ujar Bupati Herman.

Herman juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mencintai budaya lokal sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.

Bupati menambahkan, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir memberikan ruang bagi seluruh etnis untuk menampilkan dan mengembangkan budayanya masing-masing. 

“Baik Melayu, Banjar, Bugis, Jawa, Minang, Batak, dan lainnya, semua memiliki peran dalam membangun Inhil yang maju dan harmonis,” tambahnya.

Bupati Herman mengajak masyarakat terus menjaga persatuan melalui pelestarian budaya daerah.

 “Seni budaya tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga penanda kearifan lokal dan kebanggaan kita bersama. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga dalam membangun Indragiri Hilir yang berbudaya,” tutupnya.

© Copyright 2019 Riaufakta.id | All Right Reserved